Pertemuan Kakak Pendamping Camino

Minggu Pagi selepas perayaan Ekaristi kedua, orang muda katolik (OMK)  berkumpul berkelompok di dekat lapangan olahraga Gereja St. Joannes Baptista Parung. Mereka memainkan permainan tangkap bola. Bola plastik dilempar dan ditangkap satu sama lain, semua berjaga agar bola tidak sampai jatuh. Masing – masing peserta fokus mengikuti arahan pemandu games untuk  bisa menyelesaikan permainan.

Mereka yang sedang berkumpul tersebut adalah Guardian Angel yang akan mendampingi peserta Camino di tanggal 12-13 November nanti. Sebanyak 10 orang kakak pendamping berkumpul mengikuti pengarahan dan merasakan praCamino sebelum mereka bertugas sebagai guardian angel peserta Camino.

Guardian Angel yang awalnya canggung, masih bingung, dan belum saling mengenal diajak untuk mengalami proses perjumpaan. Mereka berbaur dalam dinamika kelompok melalui games yang diberikan sehingga proses perkenalan satu sama lain menjadi lebih mudah.

Mereka dibagi dua kelompok untuk masing-masing melakukan perjalanan menuju ke suatu tempat, lagi-lagi mereka harus berjalan sebagai satu tim dan menghadapi segala tantangan selama perjalanan. Di tengah perjalanan tentu saja banyak hal-hal baru yang mereka rasakan. Sebuah pengalaman tidak biasa yang harus mereka hadapi bersama,  mempercayai rekan satu tim, saling berbagi, memecahkan masalah, berkomunikasi yang baik, kekompakan serta rasa tanggung jawab lah yang ingin dibangun dan harus dimiliki oleh para Guardian Angel. Karen tugas besar menanti pada saat mereka akan mendampingi adik-adiknya yang menjadi peserta Camino 2.0.

Pertemuan kakak-kakak pendamping ini menandakan dimulainya perjalanan bersama menuju Camino 2.0 atau Pra Camino, jumlah peserta yang sudah mendaftar sebanyak 153 Peserta. Follow Instagram akun : @omkstjbparung untuk update kegiatan-kegiatan seputar Camino. (YH/OMK)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *